Sinopsis Gangaa Season 2 Sctv Rabu 1 Februari - Episode 142. Pagi sekali Gangaa sudah bangun. ia merasa perutnya sangat lapar. Sambil mengaruk-garuk tanganya yang gaatal, gangaa berpikir, "....aku tak makan semalam.." Dan gatal di tangannya semakin parah dan mengganggu.
Di luar, Shiv juga sudah bangun. ia sedang membersihkan kandang sapi. Gangaa mengintip dari balik jendela. ia mendegar Shiv bicara pada sapi tentang ayahnya yang biasa mengurus dia, namun sekarang sudah tak ada lagi. Gangaa mengamati apa yang di lakukan Shiv. Setelah menyapu, Shiv mengikat kedua kaki sapi dan memerah susunya. Shiv melakukan itu semua sambil berbicara pada Sapi seolah berbagi kesedihan dengannya. Selesai memerah, Shiv berkata pada Sapi kalau binatang saja bisa mengerti perasaanya namun manusia belum tentu bisa. Lalu Shiv masuk kedalam.
Gangaa keluar kamar. Dari lantai atas dai melihat Shiv memanaskan susu dan membuat minuman. Gangaa berpikir kalau SHiv lapar. gangaa meneruskan langkahnya menuju dapur. Shiv menyeduh minuman. ia hendak menyeruput minumannya ketika melihat lampu menyala. Dengan rasa ingin tahu, Shiv melangkah di dapur. ia melihat gangaa sedang membuka-buka mangkok yang ada di datas meja mencari makanan. Shiv berkata, "makanan baru ada jam 8, setelah puja..." Gangaa menatap Shiv namun tak menyahut. ia memalingkan wajahnya sambil menggaruk tanganya yang alergi. Shiv melihat itu dan merasa heran. namun ia tak bertanya. Shiv merasa iba. Diamenyodrokan gelasnya pada Gangaa. namun Gangaa tak melihat. lalu Shiv mengambil cangkir dan menuang minumannya. ia meninggalkan cangkir berisiminuman hanggat itu di meja dan membawa pergi gelasnya. Begitu Shiv pergi, Gangaa menoleh kearahnya sambil beruman, "manusia berhati batu...dia bhakan tak bertanya apa yang ku butuhkan.." lalu Gangaa melihat cangkir berisi minuman panas. gangaa meniupnya dan meminumnya dnegan nikmat. Shiv mengamatinya dari balik pintu dengan puas.
Terdengar suara pratab protes pada ibunya tentang Shiv. Pratab merasa di perlakukan tak adil, karena Shiv mendapat semua tanggung jawab dan pernghormatan sementara dirinya tidak. Pratab bertanya mengapa Savitri hanya diam saja melihat ketidak adilan terjadi pada anak kandungnya sendiri. Thumki menguping pembicaraan itu dari balik jendela. Savitri bereaksi dengan protes Pratab. ia menyarankan agar pratab belajar dan melakukan sesuatu sendiri. Savitri mengajari caranya. keduanya bicara berbisik, sehingga thumki kesulitan mendengar.
Shiv membuatramuan obat dan menumbuknya. terlihat sekali kalau Shiv terbiasa memegang lumpang dan alu. ia sangat luwes.
Lalu muncul Kushal dibelakang Thumki. Kushal menanyai thumki, "sedang apa kau di sini?" Thumki pura-pura memeriksa debu di jendela dan menunjukannya pada KHusal, "ini..kotor sekali..." Lalu Khusal menyuruh Thumki pergi. Thumki menurut. Khusal menggantikan tempatnya untuk menguping pembicaraan Pratab dan Savitri. namun suaranya sayup-sayup dan Khusal kesulitan untuk mendengarnya.
Thumki pergi ke beranda. ia melihat Shiv sedang duduk di balai-nalai sambil makan sesuatu. Thumki bertanya apakah ia ingin makan sesuatu? Shiv menolak, dan berkat akalau dai akan segera pergi kerja. Shiv meminta tolong padaThumki agar memberikan ramuan yang di buatnya pada gangaa, ini untuk mengobati gata-gatal nya.." Thumki mengambil mangkok berisi ramuan itu dan mengangguk. Shiv lalu beranjak pergi. Begitu Shiv hilang di balik pintu, Thumki berpikir untuk tak memberikan obat itu pada Gangaa. ia senang melihat Gangaa menderita karena alerginya.
Sampai di luar SHiv teringat sesuatu. ia lupa memberitahu Thumki kalau ramuan itu hanya boleh dioleskan selama 20 menit. Shiv masuk kembali ke beranda. ia mencari Thumki, namun tak melihatnya. Sementara mangkok berisi ramuan tergeletak di lantai dan tumpah. Shiv merasa heran. Lalu dengan bersahaja, Shiv mengulung lengan bajunya dan mengambil ramuan itu dengan tangannya dan memasukkannya kembali kedala mangkok.Baca Selanjutnya Sinopsis Gangaa Season 2 Sctv Kamis 2 Februari - Episode 143
Sinopsis Gangaa Season 2 Sctv Rabu 1 Februari - Episode 142
Posted by Putri Viona
Tags:
Gangaa Season 2,
Sinopsis
Terima Kasih sudah Membaca Sinopsis Gangaa Season 2 Sctv Rabu 1 Februari - Episode 142. Please share...!
Blog, Updated at: 19:02