Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 179

Posted by

Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 179. Meral masuk ke rumah ibunya. Meral lalu duduk di sofa sama ibunya. dia mau dipeluk lagi namun menolak lagi. Meral masih gengsi he he atau dia belum nyaman dengan ibunya ini. Nah sobat informasidiary.blogspot.com kamu enggak apa yang aneh dengan meral. Hem.. kan meral ini terkesan matre kan orangnya, dulu dia demi uang siap jadi babu defne. Nah sekarang dia jelas-jelas punya ibu yang kaya… namun dia tak gampang percaya, dia harus menyakinkan dirinya sendiri kalau ini benar-benar ibunya. Jadi dalam hati meral, dia pun punya harga diri yang tinggi he he kata mudahnya enggak gampangan.
.
Sementara di panti kader menangis sendiri di ruangan neriman. Neriman lalu datang dengan membawakan teh cha. Nerima pun menenangkan kader yang terus bicara soal ibunya, akhirnya neriman duduk menemani kader.

Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 179
Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 179
Kembali ke meral. Ibunya kemudian bercerita tentang meral yang hilang darinya. dia diculik oleh seseorang. Saat itu ibunya membungkusnya dengan selimut pink (selimut kenangan meral). Ibu meral juga bilang kalau ayahnya masih ada. Ibu meral mengelus pipi meral dan meral pun meski agak menghindar mulai menerima ibunya. Hingga kemudian sambil cerita ibu meral memegang tangan meral.

Lalu adegan berubah ke taman. Ada guney dan songul, mereka sudah jadian lho… dan tiba-tiba dengan lembut guney mencium bibir songul. Ehek ehek keselek aku lihat adegan romantis ini he he. Dan songul pun langsung muring pada guney meski wajahnya jadi merah gitu he he. Tiba-tiba ada bola meluncur ke depan guney, guney pun menendangnya mengembalikan ke anak-anak yang lagi main sepak bola di dekat situ.

Songul melihat tendangan guney kayak david beckham he he tendangan pisang… lalu songul pun ngajak tanding. Mereka pun menemui anak anak dan pinjam lapangan bentar. Kini terjadi pertandingan antara Guney Versus Songul. Guney pertama berhasil memasukkan bola 1-0 untuk guney. Namun Songul berhasil membalikkan hingga kedudukan 1-2 untuk songul. Anak-anak menyoraki mereka mendukung Guney juga songul.

Lalu di kantor polisi Serkan sedang ditanyai. dia pun bilang apa adanya kalau dia tak memiliki barang haram itu. Pada akhirnya Serkan sadar kalau ini pasti perbuatan Kemal karena sebelumnya dia sempat berkelahi dengan kemal.

Sementara itu nazan berda di ruang lain. Di ruang kepala kayaknya, dia melobi dan menjelaskan kalau anaknya tak mungkin membawa barang haram. dia anak baik dan terpelajar. Lalu eylul dan ibunya masuk. Kemudian nazan malah memarahi eylul dan bilang jangan-jangan orang kelas bawah ini yang menjebak anakku. Mesude dan nazan jadi berdebat. Hingga kemudian Serkan dibawa masuk menemui ibunya. Baca Selanjutnya Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 180


Tags: Bunga Yang Terluka, Sinopsis

Terima Kasih sudah Membaca Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 179. Please share...!

Blog, Updated at: 12:03