Sinopsis Mahabharata ANTV Episode 256

Posted by

Sinopsis Mahabharata ANTV Episode 256. Saat main dadu dengan Sengkuni, Krishna sama sekali gak melempar dadu. Hanya Sengkuni yang melempar dadu berkali-kali & berkali-kali juga ia mendapat dadu sesuai angka yang diinginkannya. Krishna menasihati Sengkuni.
"Manusia selalu berpikir apa ia akan mendapat hal yang diinginkannya atau tidak. Tapi ia gak pernah berpikir kapan waktu yang tepat untuk melakukannya."

Ditampilkanlah saat Duryudana melepas semua pakaiannya sebelum bertemu ibunya, Gandari. Saat itu Krishna menemui Duryudana. Awalnya Krishna mencoba mengingatkannya dengan cara yang lucu sebab ia tahu Duryudana malu menampakkan diri ketika telanjang. Duryudana selalu menyebut Krishna sebagai penghalang & menyuruhnya pergi.
http://informasidiary.blogspot.com/2014/12/sinopsis-mahabharata-antv-episode-256.html
Kembali lagi pada permainan dadu Sengkuni vs Krishna. Krishna mengatakan bahwa "Ada seseorang yang ketika mengalami kegagalan pasti ia langsung berlari ke kuil. Lalu jika ia berhasil ia akan merasa ia sudah menang. Padahal sebenarnya ia gak punya keyakinan terhadap siapapun baik pada diri sendiri maupun pada Tuhan. ia hanya berlari."
Krishna menyebutkan 'rute lari' dari Gandara - Hastina - Dwaraka - Magadha. Orang yang dimaksud adalah Sengkuni.

Sengkuni: Jangan bohong. Apa kau gak ingin Pandawa menang?
Krishna: Sama sekali tidak. Biji-bijian dalam sebuah wadah dikocok oleh seseorang. Ada biji yang pergi ke atas, ada yang pergi ke bawah. Tapi semuanya gak ada bedanya karena semua biji akan diolah jadi makanan. Krishna menggunakan perumpamaan itu untuk menjelaskan pada akhirnya semua orang pasti mati. Bedanya hanya kapan & bagaimana caranya.

Beralih ke percakapan Krishna dengan Duryudana. Krishna mengingatkan bahwa anak laki-laki dewasa yang telanjang di depan ibunya sama saja seperti membunuh ibunya. Apalagi hal itu gak dibenarkan oleh dharma & tradisi. Kembali pada Krishna & Sengkuni. Krishna akhirnya mengatakan "Apa semua tubuh Duryudana sudah sekuat berlian (vajra) atau masih ada yang lemah?"

Sengkuni menyadari bahwa Krishna telah melakukan tipuan pada Duryudana. Sengkuni menyebut Krishna sebagai penipu. Sengkuni menyusul Duryudana tapi Duryudana telanjur sudah bertemu Gandari.

Duryudana akhirnya menutup pinggangnya dengan daun pisang. Daun pisang itu menutupi hingga pahanya. Gandari membuka penutup matanya. Dari kedua matanya keluarlah cahaya emas. Gandari menatap seluruh tubuh anaknya seperti meng-scan tubuhnya. Akhirnya seluruh tubuh Duryudana menjadi kuat seperti berlian. Lalu Duryudana pingsan.
BACA SELANJUTNYA SINOPSIS MAHABARATA EPISODE 257


Tags: Mahabharata, Sinopsis

Terima Kasih sudah Membaca Sinopsis Mahabharata ANTV Episode 256. Please share...!

Blog, Updated at: 00:33