Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 139. Cemre menangis sedih di kelasnya. Emine kemudian mendatanginya dan duduk didekatnya. dia berusaha menghibur Cemre. Emine meminta Cemre untuk memaafkan Gokhan, mungkin Gokhan sedang ada masalah sehingga dia jadi berubah gitu. Emine lantas memeluk Cemre.
Sisi lain dip anti Feride mendatangi Melek. dia membelai rambut melek dan menangis. Feride lalu keluar panti. Di luar dia berpapasan dengan geng songul namun tak menyapa mereka.
Malam pun tiba. Geng songul satu meja makan ditemani Hediye. Hediye pun bercerita soal Melek dan feride. Kemudian mereka melanjutkan obrolan di luar. Lha kok ada kader nih… kader Cuma main atau kembali aku ga paham. Namun yang jelas kader bilang kalau pak kemal sekarang bekerja jadi supir ibuku.
Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 139 |
Sementara malam itu mesude ke kamar busra dan membelai anaknya itu. dia juga mencium busra, kayaknya ada yang aneh dengan mesude ini paska ditinggal kemal, dia kayak mau berpamitan gitu dengan busra.
Mesude lalu masuk ke kamarnya, dia membawa beberapa botol obat. dia kemudian melihat anaknya yang masih bayi.
Sisi lain. Defne senyam senyum sendiri sambil ngaca. Kemudian datanglah Gokhan yang mengantar pizza untuk Defne. Defne memintanya masuk namun Nazan tahu kalau teman defne adalah tukang penjual pizza, dia pun melarangya dan malah menghina gokhan. Gokhan emosi dan langsung pergi. Defne kemudian ngomel-ngomel pada ibunya lalu pergi. Sedankan nazan geleng-geleng kepala, dia bingung kok selera anak-anaknya itu rendahan semua.
Defne kemudian di sidang oleh nazan di depan tafik. Defne membela diri lha serkan boleh pacaran sama anak panti, masak aku ga boleh temenan sama Gokhan. Tafik mencoba menenangkan istrinya, dan terus ngomel pada defne namun defne yang naksir gokhan malah ngeyel dan naik ke kamar. Tafik senyam senyum sendiri dan dia kena semprot nazan.
Sedangkan di rumah mesude. Mesude mengambil obat itu, lalu busra masuk ke kamarnya. Mesude menyuruh busra masuk lagi ke kamarnya. Busra kemudian membuka fb, dia ingin memberi tahu kakaknya namun eylul lagi offline. Ternyata cpu panti lagi dipakai songul buat chatingan sama guney he he… Busra melihat songul onlie. dia pun chating songul dan bilang ibu mesude mau bu*n*h diri. Songul kaget dan segera mencari Eylul. Baca Selanjutnya Sinopsis Bunga Yang Terluka Episode 140