Sinopsis Ashoka Antv Episode 384

Posted by

Sinopsis Ashoka Antv Episode 384.  Sushim mengatakan "Aku akan menghancurkan diriku sendiri dengan menghancurkanmu. Aku tak pernah memikirkan ini sebelumnya. Aku mengerti isyaratmu tapi aku tak tahu bagaimana caranya bereaksi. Ini semua masih baru untukku. Aku tak menyadari itu tapi sekarang aku mengatakan kepadamu, aku merasakan daya tarik yang sama seperti dirimu kepadaku. Aku menyadari bahwa kita telah diciptakan untuk bersama. Ketika aku pertama kali melihat matamu, aku merasakan hal yang sama walaupun kita sama-sama canggung. Aku tak ragu bahwa kamu memberikanku racun itu. Bagaimana bisa seseorang tersayang bagimu membunuhmu?"
Dia memegang Kaurvaki dengan paksa.
Kaurvaki berusaha melepaskannya. ia melihat Ashok di pintu. ia cemas.
Sushim melepaskan Kaurvaki "Apa kamu takut pada kebodohan ini?"
Dia melihat mata Kaurvaki yang berkaca-kaca "Oh wanita memiliki perilaku normal jika ia malu. Aku tak tahu pada semua ini karena aku telah jatuh cinta untuk yang pertama kalinya tapi Ashok yang berpengalaman. ia jatuh cinta di masa kecil ketika ia hanya 14 tahun. ia memiliki pacar yang bernama Kaurvaki"

Sinopsis Ashoka Antv Episode 384
Sinopsis Ashoka Antv Episode 384
Ashok dan Kaurvaki melihat satu sama lain.
Ashok membalas "Aku tak ingat apa-apa"
Kaurvaki terluka.
Sushim mengatakan "Ini bukanlah kesalahan Ashok. Ini adalah kesalahan dari darahnya. Darahnya kotor! Darahnya begitu encer sehingga ia tak memiliki kekuatan untuk mengerti perasaan seseorang ataupun hubungan apapun. ia tak bisa memiliki cinta siapapun. Pergilah"
Kaurvaki berlari dari sana dengan berlinang air mata.
Sushim dan Ashok melotot satu sama lain.
Sushim berjalan kearahnya "Kau mencoba membunuhku?"
Ashok menjawab "Kau tak akan hidup karena aku benar-benar menginginkan ini"
Sushim memegang lehernya "Aku ingin bertarung denganmu secara terbuka untuk menutup babakmu"
Ashok menyarankan ia untuk berpikir sebelum berharap "Tidak ada yang tahu kapan kamu bisa mengubah harapanmu menjadi kenyataan"
Dia juga memegang lehernya tapi kemudian mereka berdua melepaskan satu sama lain.
Sushim akhirnya pergi.
Kaurvaki menangis di ruangannya.
Ashok menyadari kesalahannya "Apa yang aku lakukan? Apakah aku telah mengirim Kaurvaki dekat dengan Sushim dalam upaya untuk menjauhkan ia dariku? Aku tak akan membiarkan hal itu terjadi, Kaurvaki. Aku tak akan membiarkan hidupmu dihancurkan. Aku harus mengatakan yang sebenarnya!"
Kaurvaki menyesal menyembunyikan kebenarannya dari Ashok "Aku membuat kesalahan terbesar dengan melakukan ini. Aku harus mengatakan semua kepadanya. Aku telah menjadi tak murni hari ini karena keegoisan yang sama. Saat mandi aku akan memurnikan jiwaku. Aku harus memberitahu Ashok bahwa aku adalah Kaurvaki yang ia cintai"
Dia ingat pembicaraan Ashok dan Sushim barusan "Mungkinkah ia tak pernah mencintaiku atau ia tak pernah merasakan itu terhadapku? Mungkin itulah mengapa ia tak mengenaliku. Lalu apa gunanya mengatakan yang sebenarnya kepadanya jika itu benar?"
Dia berpikir tentang bagaimana ia diselamatkan Ashok sebelumnya "Jika ia tak mencintaiku, kenapa ia mempertaruhkan nyawanya untukku? Jika tidak, mengapa aku melihat kecemburuan di matanya? Aku merasakan kecemburuan yang sama ketika aku melihat Ashok bersama Anandini. Mengapa aku melihat perasaan yang sama? Cinta dimatanya yang ingin aku lihat... Apakah Ashok berbohong kepadaku? ia tahu dan mengenaliku tapi ia tak mengatakan apapun? Aku harus segera bertemu dengannya. Aku harus mengetahui kebenaran!"

Adegan 2
Keesokan harinya, Ashok dan Kaurvaki pergi ke kamar satu sama lain.
Mereka ingat masa kecil yang mereka habiskan bersama. Mereka berhadapan di koridor dan saling
berpandangan.
Kaurvaki mulai berjalan ke arah Ashok saat ia melihat Nayak disana.
Nayak memberitahu Ashok bahwa ada pertemuan penting yang dibuat Samrat dan ia harus hadir.
Ashok mengangguk. Nayak pergi.
Ashok juga menyusul pergi ke ruang sidang tanpa mengatakan sepatah kata pun kepada Kaurvaki.
Kaurvaki beepikir 'Aku tak akan pernah menjadi halangan dalam misinya. tak akan pernah!'
Nayak membawa orang yang bertanggung jawab untuk bahan makanan ke ruang sidang.
Samrat memerintahkan "Masukkan mereka ke dalam penjara"
Mereka memohon ampun.
Bindu mengatakan "Putri dari setiap kerajaan telah datang kesini untuk sayembara tapi salah satu dari pangeran terkena racun. Kalian harus menanggung kesalahan kalian! Bersyukurlah karena kalian masih diberikan hukuman penjara bukan hukuman mati"
Prajurit membawa mereka.
Mahamatya mengatakan "Mereka harus dihukum jika mereka memang bersalah, tapi mereka tak berada di dekat area memasak pada hari kejadian"
Bindu memintanya untuk berbicara lebih jelas.
Sushim menyalahkan Ashok.
Ashok mengingatkannya "Orang yang disalahkan untuk diskriminasi membuatnya diusir dari Magadh 10 tahun yang lalu. Kalian tak bisa meragukannya. Semua orang tahu bahwa aku tak menyerang dari belakang dan aku juga tak berkomplot. Aku menyukai makanan yang beracun itu. Aku pikir akulah targetnya disini, bukan kamu (Sushim). Bahkan setelah mengetahui aku akan disalahkan untuk kematianmu, mengapa aku akan membahayakan hidupku? Aku tak bodoh!"
Sushim menolak untuk menpercayainya.
Ashok mengulangi "Aku tak bersalah. Aku sudah berharap untuk mencicipinya pertama kali"
Sushim membantah "Akulah orang pertama yang mencicipinya"
Ashok berkata "Tapi kamu memaksa untuk itu"
Ashok kemudian membawa nama Siamak.
Siamak mengatakan "Bagaimana aku bisa datang diantara kalian?"
Ashok berkata "Orang-orang yang ingin melihatmu duduk di atas tahta sudah tak ada lagi sehingga kamu akan mencoba sendiri. Itu bisa melayani semua keperluanmu"
Dia berbalik ke Bindu "Mungkin Sushim yang melakukannya sendiri untuk menyalahkanku"
Sushim dan Ashok terus berdebat.
Ashok menggambarkan "Dia mungkin telah berpura-pura setelah memasukkan racun ke dalam masakan. Aku tahu dengan baik bahwa itu tak akan membunuhmu tapi hanya membuat lemah denyut nadimu. Aku memiliki keraguan padamu juga"
Siamak mengatakan "Kita harus meminta keterangan dari Putri Padmavati. ia yang memasak, jadi ia pasti tahu"
Ashok membelanya "Dia tak mungkin terlibat dalam hal ini"
Siamak bertanya "Apakah kamu meragukan tujuannya?"
Sushim juga membela Padmavati "Dia tak bisa melakukannya. Aku sendiri yang menjaminnya"
Bindu mengatakan "Aku tak peduli tentang jaminanmu. Ini bukanlah penyelidikan seorang ayah tapi Samrat dari Magadh yang ingin mengetahui siapa orang yang berusaha membunuh salah satu dari kedua calon Samrat. Jika ada bahaya pada putra Magadh, maka masa depan tak akan aman"
Dia meminta Putri Padmavati alias Kaurvaki untuk dihadirkan dalam sidang.
Dharma ingat Kebaikan Padmavati kepadanya.
Dharma berpikir 'Aku selalu berpikir bahwa Padmvatai menyukai Ashok, tapi melihat Sushim yang membelanya aku rasa ada hal lain!'
Kaurvaki datang ke ruang sidang.

PRECAP~
Bindu bertanya "Bagaimana kamu akan melakukan kewajiban dari Ratu nanti jika kamu tak bisa mengurus dapur?"
Dharma menemui Kaurvaki "Mengapa menemukanmu di setiap tempat yang tak biasa sepanjang waktu? Apakah kamu menyukai Sushim? Katakan kebenaranmu hari ini. Apa yang kamu sembunyikan?"  Baca Selanjutnya Sinopsis Ashoka Antv Episode 385


Tags: Ashoka, Sinopsis

Terima Kasih sudah Membaca Sinopsis Ashoka Antv Episode 384. Please share...!

Blog, Updated at: 02:25